Tiga Tarian Etnis Dibawakan Siswa SD Turut Memeriahkan Porseni Tahun 2023 -->

Tiga Tarian Etnis Dibawakan Siswa SD Turut Memeriahkan Porseni Tahun 2023

16/02/2023, 2/16/2023
Tiga Tarian Etnis Dibawakan Siswa SD Turut Memeriahkan Porseni Tahun 2023
Porseni Tahun 2023 di Kecamatan Belitang. (Ho-Purba)
SEKADAU, KALBAR - Pekan Olahraga Seni (Porseni) dan Olimpiade sains setingkat Sekolah Dasar ( SD ) se Kecamatan Belitang Kabupaten Sekadau Kalimantan Barat berlangsung dari tanggal 15-17 Februari 2023, bertempat di SD Negeri 01 Belitang Satu.

Perhelatan yang sudah dilaksanakan di Kecamatan Belitang secara resmi dibuka Rabu (15/2/2023) oleh Wakil Bupati Sekadau Subandrio, turut hadir Sekretaris Daerah Mohamad Isa, Kepala Dinas Pendidikan Fran Dawal.

Tiga tarian etnis (Dayak, Melayu, Jawa) dibawakan siswa SD turut memeriahkan acara tersebut, sebelumnya 11 defile peserta Porseni dan Olimpiade sains tahun 2023 menambah puncak kemeriahan saat Wakil Bupati serta rombongan disambut antusias dengan barisan siswa dan warga sepanjang jalan saat memasuki Desa Belitang Satu.

Wakil Bupati Subandrio sesaat sebelum membuka acara dalam sambutannya mengatakan, mengapresiasi kerja keras panitia pelaksana Porseni dan Sains tahun 2023 di Kecamatan Belitang bisa  mengagendakan perlombaan porseni, event ini perlu ditumbuh kembangkan untuk  menumbuhkan minat  siswa terhadap dunia olahraga dan ilmu pengetahuan sebagai bekal masa depan untuk memimpin kabupaten Sekadau.

"Lewat porseni ini sedini mungkin bisa tertanam sportipitas anak-anak, kita berharap peserta perlombaan  harus menjunjung sportipitas  serta wasit yang memimpin perlombaan bisa menjalankan tugasnya secara adil" ujar Subandrio.

Senada dengan Wakil Bupati, Kepala Dinas Pendidikan Fran Dawal meminta seluruh siswa SD di Kecamatan Belitang senantiasa fokus dan giat belajar serta mengurangi penggunaan ponsel berbasis android.

Pada kesempatan ini Fran Dawal mengganjar hadiah berupa tas sekolag kepad lima siswa yang berani tampil kedepan menjawab sejumlah pertanyaan berkaitan dengan pendidikan.

Berdasarkan laporan panitia lomba, porseni dan sains tingkat SD se kecamatan Belitang melibatkan 389 peserta lomba, 7 cabang olahraga
: sepakbola mini, atletik, bola volly mini, badminton, tenis meja, catur putra, takraw, seni nyanyi solo, seni tari, cerita bergambar,pantomin, cabang olimpiade sains, matematika,  IPA. (JR)

TerPopuler